Palu – Badan Riset Dan Inovasi Daerah (BRIDA) Sulawesi Tengah melalui Bidang Riset, Inovasi dan Teknologi (Ristek) berikan pembekalan terkait indeks inovasi daerah (IID) kepada Badan Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Donggala. Bertempat di Ruang Pertemuan Bid. Ristek. Jum’at(03/01/2025).

Kegiatan tersebut di hadiri oleh Kepala bidang inovasi, Siti Djulaeha beserta jajarannya.

Hasim R, selaku kepala bidang Ristek dalam penjelasannya mengungkapkan bahwa di setiap organisasi perangkat daerah sebisa mungkin memasukan inovasi dalam meningkatkan kematangan indeks inovasi daerah yang ada di kabupaten/kota, untuk diikutkan dalam ajang penghargaan innovative government award (IGA) yang digagas oleh Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri Kemendagri.

Dikesempatan tersebut juga, Hasim R, menyebutkan terdapat 21 indikator yang harus dipenuhi dalam inovasi yang diajukan, diantaranya seperti regulasi inovasi daerah, bimtek inovasi, keterlibatan aktor inovasi, pelaksanaan inovasi daerah, jejaring inovasi, sosialisasi inovasi daerah.

Nantinya pembekalan IID tersebut akan terus dilakukan, guna meningkatkan nilai kematangan inovasi daerah Provinsi dan Kabupaten/Kota yang ada di Sulawesi Tengah.

Sumber: PPID Brida Prov. Sulteng.

Tingkatkan Nilai Kematangan IID, Brida Sulteng Beri Pembekalan Kepada Balitbang Kab. Donggala

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *